Jogja

Dispar Kota Jogja Kembangkan Paket Wisata Tour de Kotabaru

  • YOGYA, Jogjaaja.com - Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Jogja mengumumkan bahwa pihaknya akan mulai mengembangkan paket wisata baru khusus di Kotabaru.Paket wisata
Jogja
Ties

Ties

Author

YOGYA, Jogjaaja.com - Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Jogja mengumumkan bahwa pihaknya akan mulai mengembangkan paket wisata baru khusus di Kotabaru.

Paket wisata tersebut bernama ‘Tour de Kotabaru’. Dalam keterangan tertulisnya, Dispar Kota Jogja menjelaskan total ada empat model wisata yang dikembangkan. Antara lain jelajah kuliner, wisata belanja, kunjungan sejarah dan budaya, dan wisata kecantikan.

Kepala Dispar Jogja Wahyu Hendratmoko mengatakan, pengembangan wisata Kotabaru ini merupakan upaya dalam meningkatkan pariwisata di Kota Jogja.

“Wisata di kota ini memang terbatas, tapi dengan keterbatasan tersebut kami maksimalkan yang ada seperti di Kotabaru yang memiliki potensi sejarah yang kuat dengan bangunan-bangunan cagar budayanya,” jelasnya, Selasa (19/7/2022).

Wahyu menambahkan, jika dibandingkan dengan kabupaten lain di DIY,  Kota Jogja dapat dikatakan minim sekali wisata alam yang bisa dikembangkan.

Meski demikian, imbuhnya, “dengan inovasi dan kreativitas, kami upayakan yang terbaik untuk pariwisata Jogja salah satunya dengan Tour de Kotabaru ini”.

Selain bangunan bersejarah dan cagar budayanya, menurut Wahyu, Kotabaru juga memiliki potensi wisata lain yang bisa dioptimalkan, yaitu wisata perbelanjaan dan kecantikan.

“Riset kami menunjukan, kalau potensi tersebut bisa dimaksimlkan lagi karena ada beberapa pusat perbelanjaan dan klinik kecantikan di sana,” katanya.

"Ada banyak pusat beraktivitas shopping di Kotabaru, seperti Galeria, Gramedia, dan pertokoan lain. Kami sebut dengan Tour de belanja. Kemudian kawasan Kotabaru juga jadi pusat kecantikan, salon kecantikan banyak di sekitar Kotabaru. Pusat kesehatan juga tidak jauh dari Kotabaru, sehingga bisa menjadi Tour de estetik," ungkapnya.

Sementara bangunan bersejarah dan cagar budaya akan dikembangakn sebagai wisata edukasi.

“Kami mendorong agar paket wisata ke Kotabaru itu nggak perlu mahal. Harapan kami dengan adanya paket wisata ini bisa membuat wisatawan extend lebih lama di Jogja," tandasnya. (Eff)